. REVIEW KULIAH UMUM “ BIMBINGAN & KONSELING DI SEKOLAH DASAR” | Tisu Kado
Efek Blog

Kamis, 16 April 2015

REVIEW KULIAH UMUM “ BIMBINGAN & KONSELING DI SEKOLAH DASAR”

,
     Saat ini keberadaan Bimbingan dan Konseling bukan hanya ada di dalam Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas saja, namun bimbingan dan Konseling pun sudah ada dalam Sekolah Dasar. Meskipun dalam pelaksanaannya masih jarang ditemui, hal tersebut merupakan kabar gembira untuk kita semua. Bimbingan dan konseling dalam Sekolah Dasar sangatlah penting untuk membantu tugas perkembangan siswa di Sekolah dasar dan untuk mengetahui potensi-potensi peserta didik sejak dini. 
     Menurut Erni Setyani, S.Pd salah seorang praktisi yang diundang ke Universitas Teknologi Yogyakarta berkata, “Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar sebenarnya hampir sama seperti Bimbingan dan Konseling di Sekolah Menengah Pertama dan Sekolah Menengah Atas, yang membedakan hanyalah dalam pelayanannya”. Jenis pelayanan disesuaikan dengan tugas perkembangan anak SD yang berkisar antara 6-12 tahun.  
     Tugas perkembangan antara anak SD, SMP, dan SMA/SMK berbeda-beda sesuia dengan tahap perkembangannya. Menurut Havigurst, “ Tugas perkembangan yang gagal dipengaruhi oleh peserta didik, dapat memunculkan ketidak bahagiaan, penolakan dari masyarakat, serta kesulitan dalam menghadapi masa-masa berikutnya”.  Seorang anak Sekolah Dasar yang meloncati tugas perkembangannya di anggap gagal dalam melaksanakan tahapan-tahapan perkembangannya. Berikut adalah tugas dan perkembangan anak Sekolah Dasar atau Madrasah Ihtidiah :
1. Memiliki kebiasaan dan sikap dalam beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
2. Mengembangan keterampilan dasar dalam membacar, menulis, dan berhitung.
3. Mengembangkan konsep-konsep yang perlu dalam kehidupan sehari-hari.
4. Belajar bergaul dan bekerja dengan kelompok sebaya.
5. Belajar menjadi pribadi yang mandiri.
6. Mempelajari keterampilan fisik sederhana yang diperlukan baik untuk permainan maupun kehidupan.
7. Mengembangkan kata hati, moral, dan nilai-nilai sebagai pedoman perilaku.
8. Belajar memahami diri sendiri dan orang lain sesuai dengan jenis kelaminnya dan menjalankan peran tanpa membedakan jenis kelamin. 
     Tujuan diadakannya pelayanan bimbingan dan konseling adalah untuk membantu memandirikan peserta didik dan mengembangkan potensi-potensi yang mereka miliki agar berkembang secara optimal. Sedangkan pandangan dasar Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar adalah sebagai berikut:
1. Bimbingan dan Konseling terbatas pada pengajaran yang baik
2. Bimbingan dan Konseling hanya diberikan pada peserta didik yang menunjukan gejala penyimpangan dari laju perkembangan yang normal.
3. Pelayanan Bimbingan dan Konseling tersedia untuk semua peserta didik, agar proses perkembangannya berjalan lebih lancer
4. Bidang pelayanan: pribadi, social, belajar, dan karir.
5. Fungsi pelayanan: pemahaman, pencegahan, pengentasan, pemeliharaan, dan pengembangan, advokasi.
       Dalam pelaksanaan Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar tentunya menemui berbagai macam permasalahan-permasalahan yang berbeda-beda seperti : Penyesuaian diri awal masuk sekoah, tidak mau makan, Membrontak di kelas, Suka memukul, Berkelahi, Suka bohong, Kecanduan video porno, Tempramen, Bulying, Caper, dan lain-lain. 
      Setelah mengikuti perkuliahan yang diadakan Fakultas Pendidikan Universitas Teknologi Yogyakarta dengan mendatangkan praktisi dari SD Al- Azhar Ibu Erni Setyani, S.Pd telah membuka hati para calon konselor bahwa ternyata Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar ternyata sangatlah menyenangkan karena dapat berinteraksi dengan peserta didik dengan baik dan menjalin tali silaturahmi dengan wali murid dengan baik juga, dalam pelaksanaannya wali murid sangatlah berperan penting dalam pelaksanaan Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar. 



Referensi :
Irham, Muhammad dan Novan, Ardy Wiyani. 2014. Bimbingan dan Konseling Teori dan Aplikasi di Sekolah Dasar. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media

1 komentar:

  • 17 April 2015 pukul 00.04
    Unknown says:

    1.Cantumkan referensi
    2. Perbaiki point ke 1 dan ke 2 dari bahasan : "Pandangan dasar Bimbingan dan Konseling di Sekolah Dasar"

Posting Komentar

 

Tisu Kado Copyright © 2011 | Template design by O Pregador | Powered by Blogger Templates